Butir - Butir Pancasila : Sila Ke 1, 2, 3, 4, 5 (Lengkap dengan Penjelasannya)

Butir - butir pancasila adalah penjabaran nilai - nilai yang terkandung dalam pancasila secara eksplisit yang diambil dari sila ke 1 sampai 5

Butir - butir pancasila adalah penjabaran nilai - nilai yang terkandung dalam pancasila secara eksplisit yang diambil dari sila ke 1 sampai sila ke 5 sebagai upaya untuk menerapkan nilai - nilai pancasila dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara  di indonesia.

Ideologi pancasila merupakan dasar negara yang memiliki nilai - nilai yang sangat relevan dengan kondisi dan potensi yang ada di indonesia. Tidak heran hingga saat ini, pancasila masih kokoh menjadi dasar negara indonesia yang semakin maju. 

Sebagai sebuah ideologi negara indonesia yang telah dirumuskan, ditetapkan, dan diamalkan sejak dahulu, pancasila memiliki nilai - nilai yang perlu lebih dieksplisitkan lagi agar dapat diamalkan oleh seluruh masyarakat indonesia dalam kehidupan sehari - hari.


Mungkin kita sudah menghafal setiap sila dalam pancasila yang jumlahnya ada lima. Namun, lain dari pada itu, ada beberapa poin yang penting untuk lebih dijabarkan dan dieksplisitkan sehingga kita sebagai masyarakat indonesia mudah untuk mengamalkannya. 

Berikut adalah kumpulan butir - butir pancasila yang terkandung dalam nilai - nilai pancasila sebagai ideologi bangsa indonesia yang merdeka, berdaulat, adil, dan makmur yang didasarkan pada Ketetapan MPR No.II/MPR/1978.


Butir - Butir Pancasila Sila Ke 1

Ketuhanan Yang Maha Esa

  1. Bangsa Indonesia adalah bangsa yang percaya dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. 
  2. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, sesuai dengan kepercayaan dan agama masing - masing berdasarkan asa kemanusiaan yang adil dan beradab
  3. Menumbuh kembangka sikap toleransi, saling menghormati, dan saling menjaga antara umat bergama yang berbeda
  4. Menjaga kerukuran hidup antara sesama umat beragama yang berbeda.
  5. Agama dan kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa merupakan hubungan pribadi manusia dengan Tuhan Yang Maha Esa. 
  6. Menumbuh kembangkan sikap hormat menghormati dalam kebebasan beribadah sesuai dengan kepercayaan dan agama masing - masing. 
  7. Tidak memaksakan kehendak orang orang untuk memeluk, mempercayai, dan bertaqwa terhadap agama dan kepercayaan tertentu.

Butir - Butir Pancasila Sila Ke 2

Kemanusiaan yang Adil dan Beradab

  1. Memperlakukan sesama umat manusia manusia sesuai dengan harkat dan martabat sebagai hamba dan makhluk ciptaanTuhan Yang Maha Esa.
  2. Mengakui adanya persamaan antara sesama manusia, baik derajad, hak asasi dan kewajiban, dan tidak membeda-bedakan ras, suku, agama, kepercayaan, kelamin, stratifikasi sosial, warna kulit dan lain sebagainya. 
  3. Menumbuh kembangkan sikap saling mencintai sesama manusia. 
  4. Menumbuh kembangkan sikap saling tenggang rasa dan tepa selira. 
  5. Menumbuh kembangkan sikap tidak semena-mena terhadap orang lain. 
  6. Menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan yang adil dan juga beradab. 
  7. Aktif partisipasi dalam berbagai kegiatan kemanusiaan. 
  8. Berani untuk membela yang benar dan menegakkan keadilan. 
  9. Bangsa Indonesia adalah bagian dari seluruh umat manusia yang ada didunia ini. 
  10. Menumbuh kembangkan sikap saling menghormati dan menjalin kerjasama dengan bangsa-bangsa lain.

Butir - Butir Pancasila Sila Ke 3

Persatuan Indonesia

  1. Menempatkan kepentingan bersama (persatuan, kesatuan, serta kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara) di atas kepentingan pribadi dan golongan. 
  2. Rela berkorban demi kepentingan negara dan bangsa jika itu diperlukan. 
  3. Menumbuh kembangkan rasa cinta tanah air dan bangsa indonesia. 
  4. Menumbuh kembangkan rasa kebanggaan dalam berkebangsaan dan bertanah air. 
  5. Menjaga dan memelihara ketertiban dunia yang didasarkan pada kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial. 
  6. Mengembangkan persatuan Indonesia atas dasar Bhinneka Tunggal Ika. 
  7. Meningkatkan pergaulan untuk persatuan dan kesatuan bangsa yang lebih baik. 

Butir - Butir Pancasila Sila Ke 4

Kerakyatan yang diPimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan dan Perwakilan

  1. Menyadari bahwa setiap manusia di Indonesia mempunyai kedudukan, hak dan kewajiban yang sama sebagai warga negara dan warga masyarakat indonesia.
  2. Tidak memaksakan kehendak kepada orang lain atas suatu hal. 
  3. Menjunjung tinggi musyawarah dalam mengambil keputusan terkait kepentingan bersama. 
  4. Semangat kekeluargaan harus menyertai musyawarah untuk mencapai mufakat yang baik.
  5. Menghormati dan mentaati setiap keputusan yang dihasilkas oleh musyawarah. 
  6. Melaksanakan hasil musyarawarah dengan rasa penuh tanggung jawab dan i'tikad yang baik.
  7. Mengutamakan kepentingan bersama diatas kepentingan pribadi atau golongan dalam bermusyawarah.
  8. Musyawarah dilakukan dengan menggunakan akal sehat dan sesuai dengan hati nurani yang luhur. 
  9. Keputusan dalam bermusyarawarah haruslah  dapat dipertanggungjawabkan secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa, menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia, nilai-nilai kebenaran dan keadilan, dan mengutamakan persatuan dan kesatuan demi kepentingan bersama.
  10. Mempercayakan musyawarah kepada wakil-wakil yang telah ditunjuk dan dipercayai untuk melaksanakan pemusyawaratan. 

Butir - Butir Pancasila Sila Ke 5

Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia

  1. Menumbuh kembangkan sikap dan perbuatan yang luhur, kekeluargaan dan  kegotongroyongan. 
  2. Menumbuh kembangkan sikap adil terhadap sesama warga negara indoensia. 
  3. Menjaga dan memelihara keseimbangan antara hak dan kewajiban dalam bernegara. 
  4. Menghormati hak - hak orang lain. 
  5. Gemar memberikan pertolongan kepada orang lain. 
  6. Tidak menggunakan hak untuk pemerasan terhadap orang lain dan merugikan hak orang lain. 
  7. Tidak menggunakan hak untuk bersikap boros dan bermewah - mewahan. 
  8. Tidak menggunakan hak milik untuk merusak atau merugikan kepentingan bersama secara umum. 
  9. Gemar untuk bekerja keras. 
  10. Gemar menghargai hasil karya orang lain yang bermanfaat untuk kepentingan bersama.
  11. Gemar melaksanakan aktiftas dalam mewujudkan kemajuan yang merata dan berkeadilan sosial.

Demikian ulasan artikel saya terkait dengan butir - butir pancasila yang sayang rangkum dari berbagai macam literasi. Semoga dengan adanya konten ini dapat menumbuh kembangkan semangat kalian dalam berwarga negara indonesia dan menjadikannya lebih maju. Mohon maaf bila ada salah dan terima kasih atas dukungannya.

Refrensi

Posting Komentar