30+ Contoh Buku Non Fiksi dari Berbagai Jenis dan Penjelasannya

Kamu suka sekali membaca buku non fiksi? Tenang saja, cek informasi contoh buku non fiksi dari berbagai jenisnya di bawah sebagai berikut!

Siapa yang suka baca buku? Rutinitas membaca buku yang konsisten mempunyai banyak manfaat, salah satunya jelas kamu akan mendapatkan pengetahuan akan sesuai hal. Oleh sebab itu, ini ada beberapa rekomendasi contoh buku non fiksi.

Buku non fiksi terutama yang membahas terkait mental, pengembangan diri, aktualisasi diri dan penerimaan diri akan membantu kamu menerima diri sendiri. Jadi, buku non fiksi tidak hanya buku pelajaran sekolah saja.

Contoh Buku Non Fiksi dari Berbagai Jenis

Umumnya non fiksi merupakan sebuah buku bergenre yang bisa dibagi lagi menjadi beberapa jenis. Tergantung pada jenis buku non fiksi itu sendiri. Inilah beberapa contoh non fiksi dari berbagai jenisnya:

1. Buku Biografi

Contoh buku non fiksi pertama jenis buku biografi. Buku ini bertuliskan kisah serta berbagai keterangan tentang seseorang yang mempunyai pengaruh dalam kehidupan banyak orang.

Biasanya buku jenis ini bertujuan untuk memotivasi dan memberikan inspirasi kepada para pembacanya. Buku biografi juga bisa kamu sebut dengan istilah buku riwayat hidup seseorang.

Intinya buku ini akan berisikan informasi yang memiliki dampak luas bagi pembacanya.Karena tokoh pada buku tersebut akan menceritakan nilai-nilai kehidupan, pemikiran, karya dan prestasi-prestasinya.

Contoh buku non fiksi biografi:

  • Buku berjudul Mohammad Hatta: Biografi Singkat 1902 – 1980, penulis Salam Alfarizi
  • Buku berjudul Soekarno: Biografi Singkat 1901 – 1970, penulis Taufik Adi Susilo
  • Buku berjudul Becoming, penulis Michelle Obama
  • Buku berjudul Soekarno Dari Jarak Paling Dekat, penulis Eddi Elison
  • Buku berjudul Gus Dur Kh Abdurrahman Wahid: Biografi Singkat 1940 – 2020, penulis Muhammad Rifa.i

Dan masih banyak buku non fiksi jenis biografi lainnya.

2. Buku Autobiografi

Selanjutnya ada contoh buku non fiksi jenis autobiografi, buku non fiksi ini merupakan buku yang akan ditulis oleh seorang tokoh. Tokohnya akan menceritakan berbagai kisah kehidupan, peristiwa dan lain sebagainya.

Tujuan penulisan buku ini biasanya agar pembaca lebih mengenal pribadi tokoh tersebut. Memang secara umum buku jenis biografi dan autobiografi mempunyai kesamaan.

Menceritakan mengenai kesuksesan yang tokoh tersebut raih. Untuk buku jenis autobiografi sendiri, biasanya akan lebih ke pembuatan tulisan yang mereka tulis sendiri untuk mengenalkan diri sendiri.

Berikut beberapa contoh buku non fiksi jenis autobiografi:

  • Buku yang berjudul Auto Tan Malaka: Dari Penjara ke Penjara
  • Buku yang berjudul Untuk Negeriku: Sebuah Otobiografi Mohammad Hatta Edisi Terbaru
  • Buku yang berjudul autobiografi Mahatma Gandhi, penulis M.K Gandhi.

3. Buku Motivasi

Berikutnya ada buku non fiksi dengan jenis motivasi. Buku ini merupakan buku yang diperlukan seseorang untuk mendorong dirinya serta mengangkat semangat hidupnya agar kembali termotivasi perantara buku.

Oleh sebab itu, jika kamu tergolong atau sedang mengalami galau, kurang merasa termotivasi bisa langsung membaca buku motivasi tersebut. Ada banyak tema buku motivasi yang bisa kamu gunakan untuk menyelesaikan masalah kegelisahan.

Biasanya buku motivasi memuat kajian psikologis tentang semangat hidup, kisah hidup seseorang yang berhasil melewati titik terendah, tips bermanfaat dan tema-tema lainnya tergantung dari permasalah hidup masing-masing.

  • Buku berjudul Berani Tidak Disukai penulis Ichiro Kishimi dan Fumitake Koga
  • Buku berjudul The Power of Habit, penulis Charles Duhigg
  • Buku berjudul Inspirasi & Motivasi B. J Habibie, penulis Punto Ali Fahmi
  • Buku berjudul Kami (bukan) Jongos Berdasi
  • Buku berjudul Think And Grow Rich

Dan masih banyak buku non fiksi jenis motivasi lainnya yang bisa kamu cari.

4. Buku Pelajaran

Hampir saja ketinggalan, buku non fiksi jenis buku pelajaran ini tentu merupakan buku yang memberikan pengetahun dan pelajaran,. Buku ini bertujuan untuk acuan wajib sekolah di Indonesia.

Tentunya muatan buku akan membantu siswa dalam meningkatkan kemampuannya masing-masing. Berikut contoh buku non fiksi buku pelajaran yang bisa kamu ketahui:

  • Buku berjudul Asyiknya Bercocok Tanam, Matematika Paket A Setara dengan SD/ MI Tingkatan II
  • Buku berjudul Wajah Indonesiaku, Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Paket A Setara SD/ MI Kelas V
  • Buku berjudul Bahan Ajar Biologi untuk SMK/MAK Bidang Keahlian Kesehatan Kelas X Bagian 2, penulis Herman Pancasakti K, Muhammad Zainuri, dan Endang Dwi 

Dan masih banyak buku lainnya yang menjadi buku pelajaran sekolah.

Baca juga:

5. Buku Ensiklopedia

Buku ensiklopedia juga termasuk dalam buku non fiksi. Ensiklopedia merupakan sebuah karya ringkasan atau referensi terkait rangkuman informasi dari semua cabang dan pengetahuan tertentu.

Berikut beberapa contoh buku non fiksi beserta pengarangnya dari jenis ensiklopedia yang perlu kamu tahu untuk menambah wawasan akan sesuatu hal:

  • Buku berjudul Ensiklopedia Fauna Dunia
  • Buku berjudul Ensiklopedia Sejarah Nasional dan Dunia
  • Buku berjudul Ensiklopedia Junior Alam Sekitar
  • Buku berjudul Ensiklopedia Sains (Usborne)

Dan masih banyak buku lainnya yang bisa kamu cari pada perpustakaan atau kamu beli pada toko buku.

6. Buku Literatur

Selanjutnya ada buku non fiksi jenis literature. Buku jenis ini sebagai sumber referensi berbagai kegiatan yang ada dalam dunia pendidikan. Sebenarnya buku pelajaran bisa masuk juga ke dalam buku literature.

Akan tetapi, buku literature lebih mengarah kepada buku bacaan lanjutan, teori-teori ahli yang biasanya berperan sebagai pendukung validitas karya ilmiah.

Berikut ini adalah contoh buku non fiksi jenis literatur:

  • Buku berjudul Dasar-Dasar Ilmu Pendidikan Edisi Revisi, penulis Hasbullah
  • Buku berjudul Organisasi Informasi Perpustakaan (Pendekatan Teori dan Praktik), penulis Wiji Suwarno, S. Pd.I, S.IPI., M. Hum
  • Buku berjudul Kurikulum dan Pembelajaran, penulis Prof. Dr. Oemar Hamalik
  • Buku berjudul Dasar-Dasar Hukum Bisnis Buku Kesatu, penulis Henny Mono
  • Buku berjudul Manajemen Perbankan Pendekatan Teoritis dan Studi Empiris, penulis Ulil Hartono, Musdhalifah, dan yunita Wulandari.

7. Buku Kesehatan

Terakhir ada jenis buku kesehatan yang termasuk dalam contoh non fiksi. Buku ini merupakan buku yang memuat informasi mengenai kesehatan baik secara umum maupun spesifik. 

Biasanya buku ini ditulis oleh dokter atau tenaga ahli kesehatan lainnya. Dan buku ini jelas sudah terdapat riset, serta adanya pemilahan terhadap pengalaman penting yang bisa menambah wawasan dalam membaca.

Contohnya seperti buku tentang berbagai macam-macam penyakit, cara menangani dan lain sebagainya.

Berikut beberapa contoh buku jenis kesehatan yang bisa kamu cari:

  • Buku berjudul Penatalaksanaan Terapi Penyakit Sistem Pernafasan, penulis Prof. Zullies Ikawati, Ph.D., Apt
  • Buku berjudul A To Z Penyakit Rematik Autoimun, penulis dr. Sandra Sinthya Langow, Sp.PD-KR
  • Buku berjudul Andai Sel-sel dalam Tubuhku Berbicara, penulis Rizal DO
  • Buku berjudul Breath Cara Bernapas Dengan Benar, penulis James Nestor
  • Buku berjudul Anatomi dan Fisiologi untuk Paramedis, penulis Evelyn C. Pearce
  • Buku berjudul Kanker Biografi Suatu Penyakit, penulis Siddhartha Mukherjee.

Sebenarnya masih ada banyak lagi contoh buku non fiksi dari berbagai jenis lainnya. Dan setiap buku mempunyai nilai manfaat yang berbeda-beda, persamaannya untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan seseorang.

Posting Komentar