Macam-Macam Informasi yang Disampaikan Melalui Radio atau Televisi Mencakup Apa saja?

Pada zaman modern ini, macam macam informasi yang disampaikan melalui radio atau televisi mencakup banyak hal. Kira-kira apa saja?.

Macam macam informasi yang disampaikan melalui radio atau televisi mencakup berbagai hal. Apalagi pada zaman modern seperti sekarang, radio dan televisi telah menjadi sumber informasi bagi masyarakat.

Kedua media itu menyediakan berbagai informasi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Keduanya sama-sama membagikan informasi dengan bantuan audio atau suara. Bedanya, televisi didukung dengan format video sebagai bantuan visual.

Jadi apa saja informasi yang bisa kita dapat melalui radio dan televisi? Apakah ini berkaitan dengan ciri khas keduanya? Yuk kita cari tahu!

Macam-Macam Informasi yang Disampaikan Melalui Radio atau Televisi Mencakup Apa?

Internet juga telah memberi informasi dengan instan dan sesuai keinginan, Tentunya, kita bisa mendengar dan menonton demi memperoleh informasi melalui internet. Walau demikian, ternyata masyarakat masih mengandalkan radio dan televisi.

Radio dan televisi merupakan media telekomunikasi yang sering kita gunakan sehari-hari. Baik itu untuk mendapat informasi dari berita atau hanya sekadar mendapat hiburan.

Jenis informasi dan hiburan sangat variatif. Kita bisa mendapat informasi peristiwa terkini, pendidikan, teknologi, politik, dan budaya. Ini menandakan informasi yang disampaikan melalui radio atau televisi mencakup banyak variasi.

1. Radio

Radio menjadi media telekomunikasi pertama yang memudahkan manusia memperoleh informasi. Sebelum radio, manusia hanya bisa mengandalkan media teks seperti koran dan buku untuk melakukan hal serupa.

Hadirnya radio sebagai media audio membantu manusia memahami informasi lebih dalam hingga sekarang. Saat ini, kita sering mendengarkan radio untuk menikmati musik atau mendapat informasi terkini melalui berita atau diskusi tanya jawab.

2. Televisi

Munculnya televisi lebih membantu manusia untuk memahami informasi lebih dalam lagi. Kali ini, televisi menampilkan visual dari informasi yang tersampaikan tidak hanya dalam bentuk audio.

Saat ini, acara televisi pun sangat variatif. Umumnya, acara televisi terbagi menjadi dua kategori berdasarkan isi, yaitu informasi dan hiburan. Namun, ada pula acara yang tergolong pada dua kategori, yaitu informasi dengan kemasan hiburan.

Acara berisi informasi bertujuan untuk memberi pengetahuan atau sesuatu yang sedang menjadi incaran masyarakat. Jenis acara tersebut bisa mencakup siaran berita, gelar wicara, infotainment, dan dokumenter.

Sedangkan acara jenis hiburan mencakup drama, film, sitkom, sketsa komedi, game show, reality show, dan pertunjukan musik. Deretan genre acara ini memang bertujuan untuk menghibur pada penontonnya.

Bisa kita simpulkan informasi yang disampaikan melalui televisi dibandingkan dengan radio adalah dalam bentuk audiovisual. Hal ini lebih memudahkan kita untuk memperoleh informasi lebih banyak daripada radio.

Baca juga:

Kelebihan Informasi dari Radio dan Televisi

Tentu saja, kelebihan informasi yang disampaikan melalui radio dan televisi mencakup begitu banyak hal. Masing-masing dari keduanya mempunyai kelebihan tersendiri untuk menyampaikan informasi.

Radio merupakan media telekomunikasi dengan biaya terjangkau bagi masyarakat. Oleh karena itu, radio bisa menjangkau setiap demografi dan kelas ekonomi masyarakat.

Terlebih, masyarakat bisa menikmati siaran radio di manapun. Contohnya, mereka bisa mendengarkannya saat bersantai di rumah atau saat mengendarai mobil. Dengan begitu, kita bisa mendengarkan radio sambil melakukan aktivitas lain.

Walau tidak tersaji dalam bentuk visual, biasanya audiens bisa mendengarkan deskripsi dari pembawa berita di radio. Deskripsi situasi dan lokasi sebuah peristiwa membantu audiens membayangkan sendiri bagaimana situasi kejadian.

Terlebih, setiap stasiun radio memiliki segmentasi audiens yang berbeda-beda. Ada stasiun yang berfokus pada berita. Ada pula yang berfokus pada musik dengan format seperti top 40 (contemporary hit radio) atau adult contemporary.

Beralih ke televisi. Televisi menyajikan informasi dalam bentuk audiovisual dengan menggabungkan format gambar (video) dan audio. Ini mempermudah audiens untuk menangkap pesan menggunakan penglihatan dan pendengaran.

Berkat hal ini, sebuah siaran di televisi bisa menyampaikan informasi tentang situasi kejadian secara lengkap. Audiens bisa secara leluasa mengetahui sebuah peristiwa lebih mudah daripada saat mendengarkan radio.

Terlebih lagi, televisi sering sekali menjadi media yang bisa mempengaruhi penontonnya. Baik itu menggunakan iklan untuk mempromosikan produk atau menyiarkan propaganda demi menyebarkan sebuah ideologi.

Oleh karena itu, macam-macam informasi yang disampaikan melalui radio atau televisi adalah bukan sekadar untuk mendapat pengetahuan. Nyatanya, masyarakat menggunakan kedua media ini sebagai sumber hiburan.

Kita bisa menyimpulkan bahwa macam macam informasi yang disampaikan melalui radio atau televisi mencakup banyak hal yang variatif. Terlebih kedua media itu memiliki kelebihan masing-masing yang sesuai dengan fungsi khasnya.

Posting Komentar